BATUAN BEKU
Fenomena
meletusnya gunung berapi mengeluarkan lava yang nantinya dapat membeku
membentuk batuan beku. Batuan beku dapat dilihat dari struktur, komposisi mineral, dan tekstur.
Batuan
beku (igneous rock) adalah batuan yang terbentuk langsung dari magma, baik di
bawah permukaan bumi (intrusive) atau di atas permukaan bumi (ekstrusif),
cirri khas batuan beku adalah kenampakan kristalin, yaitu kenampakan suatu
massa dari unit-unit kristal yang saling mengunci (interlocking).
Batuan beku atau batuan igneus adalah jenis batuan yang terbentuk dari magma yang mendingin dan mengeras, dengan atau tanpa
proses kristalisasi, baik di bawah
permukaan sebagai batuan intrusif (plutonik) maupun di atas permukaan sebagai
batuan ekstrusif (vulkanik).
Batuan
beku intrusif adalah batuan beku yang proses pembekuannya berlangsung dibawah
permukaan bumi. berdasarkan kedudukannya terhadap perlapisan batuan yang
diterobosnya struktur tubuh batuan beku intrusif terbagi menjadi dua yaitu
konkordan dan diskordan. Konkordan
adalah tubuh batuan beku intrusif yang sejajar dengan perlapisan disekitarnya.
sedangkan diskordan adalah tubuh batuan beku intrusif yang memotong perlapisan
batuan disekitarnya.
Bagan batuan beku Intrusif:
Batuan
ekstrusi merupakan batuan beku yang terbentuk dari pembekuan magma di permukaan
bumi. Batuan ini terdiri dari mineral-mineral yang dikeluarkan ke permukaan
bumi baik yang di daratan maupun yang ada di permukaan laut.
0 komentar: